Dalam ajaran agama buddha, ada banyak hal yang sangat saya suka. Seperti menyatu dengan alam. Dan ajaran buddha mengajarkan sebuah kedamaian, ketenangan. Sehingga membuat saya sangat tertarik. Dan dalam agama buddha, kitab suci yang digunakan adalah tripitaka. Untuk bahasa dalam doa, digunakan bahasa sasnsekerta. Dan untuk pemimpin, atau pendeta dalan agama buddha disebut dengan bhikku atau bhikkuni. Dan ciri khas dari mereka adalah, berkepala gundul, dan berpakaian kain coklat yang dililitkan di badan. Hanya itu. Dan mereka tidak memiliki harta apapun loh.
Hal Istimewa Dalam Bhikku/Bhikkuni
Ada banyak hal dari mereka yang membuat saya cukuk amaze. Karena tidak mudah menjadi mereka. Butuh kesungguhan, dan komitmen. Kalian harus yakin betul. Karena saat kalian menjadi seorang bhikku atau bhikkuni, kalian harus bisa melepaskan segala hal duniawi kalian. Dan ini tidaklah mudah, butuh kesungguhan dan komitmen. JIka tidak kalian akan merasakan ini sangat berat. Anda tidak memiliki uang, hanphone, gadget apa pun itu. Dan pakaian kalian hanyalah kain coklat itu. Untuk makan kalian akan berkebun, atau menerima derma dari masyarakat sekitar. Segala kebutuhan sehari-hari, kalian harus memenuhi nya sendiri. Sehingga seorang bhikku atau bhikkuni tidak memiliki sesuatu yang cukup berharga untuk dikhawatirkan.
Seorang Yang Sangat Bijaksana
Jika kalian memiliki sesuatu yang berat, merasakan ada beban di hidup kalian, di pikiran kalian. Tidak ada salahnya kalian mencoba bertemu dengan bhikku atau bhikkuni. Bertukar pikiran, meminta saran, nasehat, wejangan. Mereka tidak dapat dengan instan menyelesaikan masalahmu. Tapi mereka bisa memberikan sudut pandang yang baru yang kalian butuhkan. Sehingga jika kita melihat seorang bhikku atau bhikkuni mereka terlihat sangat damai. Karena mereka memang sedamai itu. Tidak memiliki kekhawatiran berlebih, mereka sangat tenang, dan mempercayakan semua pada Tuhan yang Maha Esa.
Ajahn Brahm
Jika kalian seorang yang senang membaca buku, atau senang dengan motivasi dan sebagainya. Kalian bisa mencoba membaca buku dari ajahn brahm. Ia seorang bhikku asal Australia. Ia memiliki segudang cerita yang sangat menarik. Memiliki banyak nilai dari setiap cerita. Ia bertemu dengan beragam orang, dengan beragam cerita yang dimiliki. Sehinggga banyak sekali nilai nilai kehidupan yang dimiliki.